
Kisah Melda Safitri yang Viral di Media Sosial
Melda Safitri menjadi sorotan publik setelah kisahnya viral di media sosial. Ia diceraikan oleh suaminya, JS, hanya beberapa hari sebelum pelantikannya sebagai Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Sejak kejadian tersebut, banyak orang mulai memperhatikan kisah pilu yang terjadi dalam rumah tangga mereka.
JS, yang merupakan petugas Satpol PP Aceh Singkil, akhirnya angkat bicara mengenai isu yang beredar. Dalam klarifikasi yang diberikan kepada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Aceh Singkil, Rabu (23/10/2025), JS membantah tudingan bahwa dirinya menceraikan Melda secara mendadak menjelang pelantikannya. Menurutnya, keretakan rumah tangganya sudah terjadi sejak lama.
Sebelumnya, Melda diketahui telah mendampingi JS sejak awal perjuangan, bahkan rela hidup sederhana dan membantu keuangan keluarga dengan berjualan cabai. Dari hasil jualannya itu, Melda sempat membelikan pakaian untuk suaminya saat proses seleksi PPPK berlangsung. Namun, setelah dinyatakan lulus dan resmi diangkat menjadi PPPK, JS justru menceraikan istrinya.
Retak Sejak Lama
JS, yang bekerja sebagai petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Aceh Singkil, akhirnya buka suara. Ia memberikan klarifikasi mengenai berita yang belakangan beredar secara masif. Menurut JS, permasalahan rumah tangganya sudah lama muncul, jauh sebelum dirinya lulus PPPK.
Namun, proses perceraian tetap tidak sesuai dengan regulasi aparatur sipil negara (ASN). Kepala BKPSDM Aceh Singkil, Azman, menyebutkan bahwa perceraian tersebut tidak terjadi mendadak menjelang pelantikan PPPK seperti yang ramai diberitakan. Perceraian dilakukan pada 14 September 2025 dihadiri kepala desa dan keluarga kedua pasangan itu.
"Jadi perceraian biasa, tidak mengikuti mekanisme perceraian ASN. Kalau ASN cerai kan harus ada izin atasan, proses mediasi baru persidangan di pengadilan," ujar Azman.
Menurut Azman, istri JS, Melda Safitri, juga hadir dalam pertemuan keluarga yang digelar di Desa Kampung Siti Ambia, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil. Dalam rapat keluarga itu, ada surat pernyataan juga ditandatangani istrinya.
"Jadi, tidak jika disebut dua atau tiga hari jelang pelantikan PPPK diceraikan, kata Azman.
Ia menambahkan, tim penegakan disiplin BKPSDM Aceh Singkil masih memproses klarifikasi dan mediasi terkait kasus tersebut untuk memastikan semuanya sesuai aturan.
Reaksi Publik
Sebelumnya diberitakan, Melda Safitri sempat viral di media sosial setelah disebut diceraikan suaminya dua hari sebelum pelantikan PPPK. Dalam video yang beredar, Melda terlihat meninggalkan rumah kontrakan mereka untuk pulang ke kampung ibunya di Meukek, Kabupaten Aceh Selatan, yang kemudian mengundang simpati warganet.
Di sisi lain, JS kini didesak dipecat. Aksi JS yang menceraikan istrinya memicu kemarahan warga yang kini mendesak agar ia dipecat. Bahkan, kini akun Instagram Bupati Aceh Singkil, Safriadi Oyon banjir komentar warganet yang meminta turun tangan tindak tegas kasus suami ceraikan istri jelang pelantikan dan penerimaan SK PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).
Potret Rumah Safitri
Kisah Melda Safitri, seorang ibu rumah tangga yang diceraikan suaminya yang lolos jadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) kian jadi perbincangan hangat. Kisah Safitri pun mendapat perhatian warganet dan kalangan masyarakat Tanah Air.
Tampang rumah dan suami yang menceraikan Safitri pun ikut jadi perhatian publik. Padahal Safitri ikhlas tinggal bersama suaminya di kontrakan kecil di Aceh Singkil namun kisahnya berujung nasib tragis.
Diketahui selama ini Safitri bersama kedua buah hatinya legowo hidup dengan ekonomi yang pas-pasan. Baru-baru ini, Safitri sekaligus manajernya @Rita Sugiarti Ricentil Panggabean membagikan potret rumah kontrakan yang ditempati oleh keluarga Safitri. Kondisi rumah tersebut kini viral di Facebook.
Bertahan Hidup Dari Hasil Jualan Gorengan
Dua bulan pasca diceraikan secara lisan, hingga Oktober ini Fitri mengaku bertahan hidup dari hasil jualan gorengan dan minuman seribu rupiah di depan rumahnya. Dari hasil tersebut dia juga mampu menghidupi kedua anaknya yang masih kecil.
Selama masa itu pula, Fitri dan suaminya telah melakukan mediasi disaksikan kedua orang tua dan pihak Kepala Desa, namun sang suami tetap bersikeras untuk menceraikannya.
Kisah Safitri Dapat Uang dari Pengusaha Skincare
Tangis Melda Safitri (33) pecah ketika pengusaha skincare asal Aceh, Shella Saukia memberikan bantuan uang untuk modal usaha. Beberapa gepok uang pecahan Rp 50.000 diserahkan Shella kepada ibu dari dua anak yang baru saja di eraikan suaminya itu.
Komentar
Kirim Komentar